Cara menampilkan Iklan di Artikel Blog

Tips menampilkan iklan secara otomatis pada artikel postingan blog




Bagi Anda seorang blogger, tentunya sudah tidak asing lagi dengan dunia periklanan. Kebanyakan para blogger, di samping untuk menyalurkan hobi mereka untuk menulis sebuah artikel atau konten-konten lainnya, tentunya juga ingin mendapatkan keuntungan dari kegiatan tersebut, bahkan ada seorang blogger yang menjadikan layanan periklanan sebagai sumber motivasi utama, Google Adsense misalnya.

Tutorial juga tersedia di YouTube:



Tapi untuk bisa dilirik oleh layanan Google Adsense tidaklah mudah, sehingga mereka yang masih dalam tahap perkembangan situs blognya menggunakan alternatif layanan periklanan lainnya, seperti: Adsterra, Adnow, Mgid, dll. Meskipun pendapatannya tidak bisa menjanjikan seperti Google Adsense.

Biasanya para pemilik blogger menempatkan kode script untuk menampilkan konten iklannya menggunakan komponen gadget HTML/Java Script yang ditambahkan di bagian widget halaman situsnya. Tetapi cara itu terkadang berjalan dengan maksimal, karena biasanya para pengunjung situs blog hanya fokus untuk membaca isi artikel tanpa melirik ke bagian-bagian halaman.

Sesuai isi utama artikel ini, saya akan menjelaskan cara memasang iklan agar otomatis ditampilkan pada semua isi artikel postingan tanpa perlu susah-susah menempelkan kode iklan satu per satu pada setiap artikel. Hal ini sangat praktis tentunya, karena terkadang kita ingin menghapus kode iklan pada setiap artikel kita, sangat merepotkan jika harus diubah satu persatu artikel blog kita. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Siapkan Kode Iklan yang akan dipasang
  2. Masuk ke Dashboard Blogger
  3. Klik Tema >> Edit HTML >> Klik Lompat ke Widget >> Klik Blog1, kemudian cari kode <data:post.body/>


  4. Pasang di atas kode <data:post.body/> untuk ditampilkan di bagian atas isi artikel atau pasang di bawah kode <data:posy.body/> untuk ditampilkan di bagian bawah isi artikel.
  5. Klik Simpan dan lihat hasilnya.



Sekian tutorial dari saya, semoga bermanfaat untuk Anda. Silahkan tambahkan komentar jika dirasa ada yang kurang jelas. Terima kasih sudah berkunjung.